Sunday, February 11, 2018

Rumah Terbakar, Pemiliknya Kabur diburu Polisi


Tana Paser (GERBANGKALTIM.com) Kepolisian Sektor Long Kali saat ini masih mencari Sa (67), pemilik rumah yang terbakar di Rt 007 Desa Mendik Makmur Kecamatan Long Kali pada Sabtu (10/2) dini hari pukul 03.15 Wita.
Sa diketahui tidak berada ditempat saat polisi bersama warga berhasil memadamkan api yang membakar rumahnya pada 06.00 Wita.
“Pemilik rumah saat ini masih dicari,” kata Kapolsek Long Kali AKP Danang Aries Susanto.
Sebelumnya, pada pukul 02.30 Wita, warga setempat mendengar seperti ada suara seseorang melempar atau menumpuk barang di lokasi kejadian. Pada pukul 03.15, salah seorang warga melihat api telah membakar rumah dari bagian tengah kamar rumah.
Api melalap bagian rumah bermaterial dari bahan kayu dan sempat terdengar dentuman keras sebanyak dua kali. Warga yang melihat kobaran api tersebut, meminta pertolongan kepada warga lain untuk memadamkan api.
Kapolsek Long Kali AKP Danang Aries Susanto mengatakan saat ini pihaknya masih mengumpulkan keterangan dari para saksi untuk mengetahui penyebab terjadinya kebakaran. Polisi juga belum menetapkan tersangka dari kasus tersebut.
“Kami masih meminta keterangan dari para saksi untuk mengetahui penyebab kebakaran. Belum ada tersangka yang ditetapkan,” ujar Danang.
Belum diketahui pasti mengapa pemilik rumah tidak berada di lokasi saat rumah tersebut terbakar.
Namun menurut Irawan, Ketua RT setempat, pemilik rumah sempat beberapa kali berupaya membakar rumahnya, namun gagal.
“Beberapa kali ingin membakar rumahnya, tapi gagal,” kata Irawan.
Menurut Irawan, Sa kerap bersikap aneh. Ia menilai ada sesuatu yang mengganggu pikiran Sa sehingga selalu berencana membakar rumahnya sendiri.
“Seperti ada gangguan pada kejiwaannya,” ucap Irawan.(Jya)

No comments:

Post a Comment