Monday, February 5, 2018

Cara Komunitas Pelangi Menghidupkan Kembali Minat Baca di Tanah Grogot

Komunitas Pelangi berupaya kembali menumbuhkan gemar membaca di Tanah Grogot.




KORANKALTIM.COM - Ratusan buku nampak berjejer di sebuah lapak di tepian sungai Kandilo, Kecamatan Tanah Grogot, Paser, Sabtu (3/2) sore.
Buku-buku itu sengaja dipajang oleh Komunitas Pelita Anak Negeri (Pelangi) guna mengajak pemuda agar lebih aktif membaca.
Jaenab, Ketua Komunitas Pelangi mengatakan kegiatan yang digelar setiap Sabtu sore itu diharapkan dapat mengunggah kesadaran pemuda agar kembali gemar membaca.
“Dewasa ini kebanyakan orang hanya membaca status, SMS, pesan WA dan lainnya,” ucap Jeje sapaan akrab Jaenab.
Menurut Jeje, saat ini terdapat 354 eksemplar buku di komunitas Pelangi, hasil donasi anggota dan masyarakat serta pinjaman dari perpustakaan desa.
“Buku–buku ini dikumpulkan sejak setahun yang lalu. Sekarang kami masih membuka ruang bagi siapa saja yang mau memberikan donasi bukunya,” imbuhnya.
Jeje berharap kepedulian semua pihak agar minat membaca buku di Tanah Grogot kembali tumbuh.
"Mari sama-sama saling mengingatkan dan mengajak untuk membaca buku dari pada hanya sekedar membaca status atau membaca SMS di handphone” harapnya.


Penulis  : Dwi Cahyo
Editor     : Supiansyah

No comments:

Post a Comment